Pengaruh Biaya Produksi, Biaya Kualitas, Dan Biaya Promosi Terhadap Laba Bersih
(Studi Empiris Perusahaan Sektor Industri Dasar dan Kimia Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2018)
DOI:
https://doi.org/10.58890/jkb.v14i2.62Kata Kunci:
Biaya Produksi, Biaya Kualitas, Biaya Promosi, Laba BersihAbstrak
Penelitian ini meneliti tentang faktor-faktor yang mempengaruhi laba bersih. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh biaya produksi, biaya kualitas dan biaya promosi terhadap laba bersih baik secara simultan maupun parsial pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Laba merupakan salah satu tolok ukur dari keberhasilan perusahaan. Peningkatan laba tidak terlepas dari indikator-indikator yang mendukungnya diantaranya pengeluaran biaya produksi, biaya kualitas, dan biaya promosi yang diharapkan dapat memberikan sumbangan terhadap pembentukan laba perusahaan. Penelitian yang digunakan metode penelitian asosiatif. Total populasi adalah 62 perusahaan dan sampel yang di peroleh sebanyak 16 perusahaan.penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Model analisis data yang digunakan adalah analisis linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan. Biaya Produksi, Biaya Kualitas Dan Biaya Promosi secara silmultan berpengaruh terhafap Laba Bersih,biaya produksi secara parsial berpengaruh terhadap laba bersih, biaya kualitas secara parsial tidak berpengaruh terhadap laba bersih, biaya promosi secara parsial berpengaruh terhadap laba bersih. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 54,4%, sedangkan sisanya sebesar 45,6% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Unduhan
Referensi
Arikunto, Suharsimi. 2013 Prosedur Penelitian, Suatu Pendekatan Praktik, Jakarta: PT. Rineka Cipta
A. T. Komara, D. D. (2012, Oktober). Pengaruh Biaya Kualitas terhadap Laba Bersih Perusahaan PT Pindad Persero. Ekonomi, Bisnis & Entrepreneurship, VI.
Bustami, Bastian & Nurlela 2013. Akuntansi Biaya. Edisi 4. Mitra Wacana Media.
Carter , william .k .2009. Akuntansi Biaya. Jakarta: Salemba Empat
Djamalu, N. (2013). Pengaruh Biaya Produksi terhadap Laba Bersih pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2010 - 2012. Ekonomi dan Bisnis, I.
Ghozali, Imam. 2016. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 23. Edisi 8. Semarang: Badan Penerbit Universitas Dipenogoro
Iswandi, E. A. (2015, Desember). Pengaruh Pendapatan Usaha dan Biaya Produksi Terhadap Laba Bersih pada Perusahaan Industri Logam yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2010 - 2013. Akuntansi.
Mulyadi . (2016). Akuntansi Biaya. Cetakan sebelas. Yogyakarta : Universitas Gadjah Mada.
_______ .(2016). Akuntansi Biaya . Cetakan sebelas. Yogyakarta : Universitas Gadjah Mada.
M. J. Widnyana, I. M. (2014). Pengaruh Biaya Promosi dan Biaya Distribusi terhadap Laba UD Surya Logam Desa Temukus Tahun 2010 - 2012. Jurusan Pendidikan
Priyatno , Duwi. 2016. Spss Handbook Analisis Data, Olah Data dan Penyelesaian Kasus-kasus Statistik. Yogyakarta : Penerbit Mediakom.
Samryn, L.M., 2012, Akuntansi Manajemen Informasi Biaya untuk Mengendalikan Aktivitas Operasi dan Investasi. Edisi Pertama. Jakarta: Kencana Prenada Media Group
Santoso , singgih. 2012. Panduan lengkap SPSS versi 20. Jakarta : PT. Elex Media Komputindo.
Siregar, Baldric, Suripto, Bambang, dkk, 2013, “Akuntansi Biaya”, Edisi kedua, Bab 2,7,9-11, Salemba Empat, Jakarta
Subramanyam, K.R & Wild, John J, 2014, Analisis Laporan Keuangan, Buku 1, Salemba Empat, Jakarta.
Sugiyono. 2013. METODE PENELITIAN KUANTITATIF, KUALITATIF DAN R&D. Bandung. Pusat Bahasa Depdikna
Tjiptono , Fandy dan Gregorius Chandra.2012. pemasaran strategik. Yogyakarta. ANDI
Yuliati, D. E. (2017). Pengaruh Biaya Produksi, Biaya Operasional, Pendapatan Usaha dan Perputaran Total Aktiva Terhadap Laba Bersih pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2011 - 2014. Fakultas Ekonomi, Universitas Maritim Raja Ali Haji Tanjungpinang